Artikel

Pelantikan Anggota KPPS Temandang

24 November 2020 09:31:20  Admin  1.830 Kali Dibaca  Berita Desa

Temandang- mengingat tahapan pemilihan umum Kepala Daerah di kota Tuban tahun 2020 yang akan dimulai kurang lebih tujuh belas  hari lagi, maka dari itu komisi pemilihan umum  kabupaten Tuban instruksikan kepada masing-masing panitia pemilihan kecamatan (PPK) untuk mengintruksikan kepada PPS untuk melantik ketua kelompok penyelenggara pemungutan suara yang dilantik secara serentak oleh PPS di masing-masing kecamatan pada hari Senin (23/11).

Di Desa Temandang terdapat 6 TPS yang masing-masing di setiap TPS ada 7 petugas KPPS.  Pada hari ini pelantikan hanya kepada ketua yang di terpilih untuk di kukuhkan atau di lantik menjadi  ketua KPPS yang nantinya di hari pemungutan suara ketua KPPS mampu melantik anggotanya dan bisa memimpin pemungutan suara di masing-masing TPS dengan baik.

Pengucapan sumpah janji dipimpin langsung oleh ketua PPS Temandang dan disaksikan oleh para tamu undangan. Dalam pengucapan sumpah janji tersebut, para ketua KPPS yang akan dilantik diharapkan mampu mengemban amanah dan menjaga netralitas serta kelancaran dalam pelaksanaan Pilkada yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember mendatang.

Dalam acara tersebut juga disampaikan beberapa materi terkait pelaksanaan dan tata cara pada saat pencoblosan.

Dalam sambutannya, ketua PPK merakurak menyampaikan bahwa Pilkada atau Pilbup tahun ini berbeda dengan tahun –tahun sebelumnya. Dikarenakan pilkada kali ini dilaksanakan di tengah wabah Covid-19. Sehingga Protokoler kesehatan harus dilaksanakan. Seperti memakai masker, jaga jarak, bawa alat tulis sendiri dan cek suhu pada saat datang. sov

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Back Next

Pasar Desa Temandang

Wilayah Desa

Agenda

Info Media Sosial